Pendaftaran Beasiswa CIMB Niaga Kejar Mimpi 2023 2024 untuk Program Mahasiswa S1
Beasiswa CIMB Niaga adalah bantuan
berupa dana pendidikan yang ditunjukan bagi mahasiswa yang sedang menempuh
pendidikan S1 di berbagai kampus di Indonesia. Nah, bagi yang berminat untuk
mencoba program beasiswa CIMB Niaga tahun 2023 bisa simak penjelasannya sampai
selesai berikut.
Pendaftaran Beasiswa Kejar Mimpi CIMB Niaga
Pendaftaran Beasiswa CIMB Niaga Kejar Mimpi 2023 2024 untuk Program Mahasiswa S1
Program bantuan beasiswa CIMB Niaga
sudah berjalan sejak tahun 2006 sehingga sudah ribuan mahasiswa yang mendapatkan
bantuan biaya pendidikan. Program ini menjadi salah satu solusi yang diberikan
untuk mahasiswa supaya dapat meraih mimpinya dalam melanjutkan pendidikannya.
Persyaratan
Umum
Bagi yang ingin mendaftar menjadi
peserta program Beasiswa CIMB Niaga 2023 2024, berikut persyaratan yang harus
dipersiapkan:
1. Peserta adalah mahasiswa aktif semester
5 dengan maksimal usia 22 tahun.
2. Peserta wajib melampirkan surat
keterangan (Suket) dari Universitas atau Institusi tempat belajar
3. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal
3.25 (semester 1 sampai 5)
4. Peserta Beasiswa CIMB Niaga harus
memiliki prestasi baik di bidang akademik maupun akademik dengan dibuktikan
sertifikat yang diperolehnya.
5. Peserta merupakan mahasiswa aktif
dalam organisasi kemahasiswaan dibuktikan dengan sertifikat keikutsertaan.
6. Peserta tidak sedang menerima
beasiswa lainnya
7. Peserta wajib mengisi formulir
pendaftaran dan mengikuti seluruh proses seleksi yang telah ditentukan.
Benefit
Beasiswa
Jika peserta dinyataan lolos menjadi
penerima program Beasiswa CIMB Niaga maka akan mendaptkan beberapa benefit,
diantaranya sebagai berikut:
1. Bantuan Biaya Kuliah Selama 4
Semester
2. Biaya penunjang lainnya: Pengembangan
diri dan menggali potensi
3. Bantuan biaya penyusunan tugas akhir
4. Fasilitas laptop guna penjung
perkuliahan
5. Penerima akan diprioritaskan dalam
seleksi Development Program dan proses rekrutmen karyawan lainnya
dari CIMB Niaga.
Tata
Cara Pendaftaran
Setelah mengetahui persyaratan dan
ketentuan yang telah ditetapkan, peserta juga perlu untuk mengetahui bagaimana
alur pendaftarannya. Yuk, simak dan perhatikan tata cara pendaftaran Beasiswa
CIMB Niaga di bawah ini!
1. Peserta harus melakukan registasi
pendaftaran dan pengisian data diri dengan benar.
2. Aktivasi akun lewat email yang sudah
didaftarkan
3. Setelah mengaktivasi, unduhlah
formulir pendaftaran beasiswa
4. Isilah formulir dengan benar dan
lengkap
5. Peserta menggunggah semua dokumen
yang telah ditentukan yng dijadikan persyaratan
Official Account
Jika masih ada pertanyaan seputar
program Beasiswa CIMB Niaga 2023 bisa kunjungi laman resminya:
Website:
kejarmimpi.id
IG:
cimb_niaga
Demikianlah informasi seputar Beasiswa CIMB Niaga Kejar Mimpi 2023 2024 yang
dapat kamu coba.
Belum ada Komentar untuk "Pendaftaran Beasiswa CIMB Niaga Kejar Mimpi 2023 2024 untuk Program Mahasiswa S1"