Beasiswa University of Toronto Program S1 - Beasiswa Fully Funded di Kanada
Beasiswa University of
Toronto 2023 merupakan program beasiswa S1 fully
funded bagi para pelajar internasional salah satunya Indonesia untuk dapat
melanjutkan kuliah di kampus Toronto. Tertarik ingin kuliah di University of
Toronto melalui program beasiswa? Simak penjelasannya sebagai berikut ya.
Beasiswa University of Toronto
University of Toronto
University of Toronto
merupakan universitas terkemuka di Kanada yang menjadi salah satu tujuan studi
bagi para mahasiswa dari berbagai negara.
Dikampus sekelas University
of Toronto tentunya tawaran program beasiswa sangat banyak sekali dan salah
satunya program beasiswa Lester B. Pearson melalui programnya The Lester B. Pearson International Scholarships.
Progam beasiswa ini merupakan program beasiswa
fully funded di University of Toronto sehingga banyak
menjadi inceran mahasiswa seluruh manca negara.
Persyaratan Beasiswa
Bagi yang ingin kuliah di University
of Toronto dengan program beasiswa, simak penjelasan persyaratan yang harus
dipersiapkan.
1. Pelamar merupakan siswa
internasional yakni bukan berasal dari Kanada dan perlu izin belajar
2. Pelamar merupakan
lulusan SMA sederajat atau yang telah lulus lebih awal Juni 2022
3. Memulai melakukan studi
di University of Toronto pada bulan September 2023 dengan kata lain siswa yang
telah menjalani kuliah pasca sekolah menengah tidak dapat dipertimbangkan;
siswa yang memulai kuliah mereka pada
Januari 2023 di institusi pasca-sekolah menengah lainnya tidak dapat
dipertimbangkan)
Benefit
Beasiswa
Beasiswa University of
Toronto merupakan program beasiswa penuh yang mencakup:
1. Tanggungan biaya kuliah
(tuition),
2. Tunjangan buku
3. Biaya tak terduga
4. Biaya dukungan tempat
tinggal penuh selama empat tahun di Toronto, Kanada.
Tata Cara Pendaftaran
Pendaftaran program Beasiswa
University of Toronto tentunya dilakukan di sekolah aalnya terlebih dahulu
dengan cara Pihak sekolah melengkapi formulir nominasi di atas dan mengajukan
nama siswa sebagai nominee untuk memperoleh beasiswa dari Lester B.Pearson.
Setelah mendapatkan
nominasi dari pihak sekolah langkah selanjutnya yakni siswa mendaftar kuliah
untuk program S1 di laman University of
Toronto tahun 2023.
Syarat dokumen yang harus
dipersiapaka setiap program beasiswa di University of Toronto tentunya berbeda
dan silakan untuk disimak dilaman resminya.
Setelah mendapat nominasi
dari sekolah dan melakukan pendaftaran kuliah di University of Toronto langkah
selanjutnya yakni melengkapi berkas secara online Lester B. Pearson Scholarship. Setalah proses tersebut peserta atau siswa
nunggu hasil pengumuman.
Official Account
Masih bingung seputar
program Beasiswa University of Toronto, silakan kunjungi laman resminya dan
hubungi kontak yang tersedia.
[e]
pearson.scholarship@utoronto.ca
[w] https://future.utoronto.ca/pearson
Demikian informasi
mengenai program Beasiswa University of Toronto Kanada yang bisa kamu coba.
Belum ada Komentar untuk "Beasiswa University of Toronto Program S1 - Beasiswa Fully Funded di Kanada"