Tata Cara Mendaftar Beasiswa LPDP 2023 2024 : Begini Tahapan dan Prosesnya Supaya Tidak Salah Melangkah
Cara
Mendaftar Beasiswa LPDP – Beasiswa LPDP merupakan beasiswa fully funded yang berasal dari kerjasama
Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan,
Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Kementerian Agama (Kemenag) serta
Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).
Tata Cara Mendaftar Beasiswa LPDP
LPDP sendiri adalah Lembaga
Pengelola Dana Pendidikan yang dikhususkan bagi para pelajar Indonesia yang
ingin melanjutkan pendidikannya baik di Universitas dalam negeri maupun luar
negeri.
Nah, bagi yang tertarik
dan belum tahu tata cara pendaftarn beasiswa LPDP bisa simak penjelasan berikut
ini, supaya tidak salah langkah dalam proses pendaftaran.
Cara Mendaftar Beasiswa LPDP 2023 2024
Untuk mendaftar program beasiswa LPDP 2023 2024
terbagi menjadi beberapa tahapan. Oleh sebab itu IDB Lover harus lebih cermat
dengan tiap tiap point yang telah dijabarkannya.
1. Registasi Akun
a. Peserta wajib melakukan registasi akun secara
online dengan mengakses link berikut ini: https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/
b. Isi semua data dengan benar baik Informasi
Akun" dan "Informasi Pribadi"
c. setelah dinyata telah selesai mengisi formulir
pendaftaran dengan benar, silakan untuk klik tombol “Buat Akun”
2. Verifikasi Akun
a. Setelah selesai membuat akun, segera cek inbox
pada email yang telah kamu daftarkan karena pihak LPDP akan mengirimkan pesan
aktivasi akun dan jika tidak ada segera cek di folder spam.
b. Klik tombol "Verifikasi Akun' yang
tertera di email aktivasi
c. Pastikan alamat email dan pasword jangan
sampai lupa
3. Update Informasi Data Diri dan Keluarga
Peserta bisa mengaupdate segala informasi
mengenai data diri beserta keluraga yang sebelumnya pernah diisi.
4. Pendaftaran Beasiswa
Setelah melakukan proses pendaftaran peserta akan
diarahkan untuk melakukan pendaftaran program beasiswa dan pastikan peserta
sudah membaca ketentuan yang telah ditetapkan oleh pihak penyelenggara sehingga
tidak salah dalam memilih program beasiswa LPDP yang ditawarkannya.
5. Melengkapi Informasi Penilaian Diri
Jika masih ada pertanyaan tentang pengelaman
pribadi dalam nilai maupun organisasi peserta bisa menambahkan jumlah bari dan
jangan lupa disimpan ya.
6. Informasi Riwayat Pendidikan
Proses selanjutnya, peserta diharuskan untuk mengisi
segala informasi pendidikan mulai dari SD hingga perguruan tinggi.
7. Informasi Pengalaman Organisasi
Silakan isi pengalaman organisasi yang pernah
diikuti peserta dari sekolah menengah keatas hingga perguruan tinggi baik organisasi
intra maupun ekstra kampus.
8. Informasi Lainnya
Pada menu informasi lainnya ini, peserta diminta
memberikan informasi terkait prestasi dan penghargaan yang pernah diraih
sebelumnya
9. Mengunggah Dokumen
Segalla dokumen yang akan diungga sebagai syarat pendaftaran
beasiswa LPDP pastikan bahwa scanane tersebut merupakan hasil scanan dari
dokumen yang asli dan sah. Jangan lupa dokumen berbentuk PDF dan ukuran file
maksimal 1 MB.
10. Surat Pernyataan dan Submit Pendaftaran
Jika dirasa sudah melakukan pendaftaran dengan
benar dan yakin silakan untuk “Submit Pendaftaran”
11. Memeriksa Status Pendaftaran
Setelah melakukan submit data, peserta bisa
memeriksa pendaftan dengan cara mengklik tombol "Daftar Beasiswa"
pada "Menu Beasiswa"
IDB Lover dapat melihar riwayat proses
pendaftaran pada “Menu History”
Itulah tata cara pendaftaran Beasiswa LPDP 2023 2024 yang bisa kamu coba dan jika masih ada
pertanyaan seputar beasiswa LPDP bisa kunjungi laman resminya.
Belum ada Komentar untuk "Tata Cara Mendaftar Beasiswa LPDP 2023 2024 : Begini Tahapan dan Prosesnya Supaya Tidak Salah Melangkah"