Cara Mendaftar KIP Kuliah yang Tidak Punya Kartu KIP, KKS atau PKH
Cara
Mendaftar KIP Kuliah yang Tidak Punya Kartu KIP, KKS, PKH –
Tentunya masih banyak pertanyaan bagi siswa kurang mampu yang ingin melanjutkan
kuliah namun tidak memiliki kartu KIP, KKS ataupun PKH. Apakah bisa
mendaftarkan diri menjadi peserta program beasiswa KIP Kuliah 2023/2024? Jangan
khawatir, hal tersebut tentunya bisa. Ingin tahu caranya? Simak penjelasannya
sebagai berikut.
Cara Daftar KIP Kuliah Bagi Yang Tidak Memiliki Kartu KIP, KKS atau PKH
Cara Daftar KIP Kuliah yang Tidak Punya Kartu KIP, KKS atau PKH
Kartu Indonesia Pintar
(KIP) Kuliah merupakan bantuan biaya kuliah yang diberikan pemerintah bagi
siswa kurang mampu yang ingin melanjutkan pendidikannya hingga ke jenjang
perguruan tinggi baik negeri maupun swasta dengan syarat dan ketentuan yang
berlaku.
Nah bagi yang belum
memiliki kartu KIP, KKS ataupun PKH, berikut syaratnya supaya dapat diterima
menjadi peserta program KIP Kuliah:
1. Peserta berasal dari
keluarga kurang mampu hal ini harus dapat dibuktikan dengan pendapatan kotor
gabungan antara orang tua/wali sebesar Rp 4 juta atau pendapatan kotor gabungan
orang tua/wali dibagi jumlah anggota keluarga maksimal Rp 750 ribu.
2. Berasal dari yayasan
atau panti asuhan.
3. meminta Surat Keterangan
Tidak Mampu (SKTM) dari kelurahan Setempat
Selian hal tersebut,
peserta juga harus mempersiapkan segala persyaratan yang telah ditentukan.
Syarat Pendaftaran KIP Kuliah
berikut daftar persyartan yang harus dipersiapkan bagi peserta yang ingin mendaftar program KIP Kuliah 2023/20241. Peserta merupakan siswa
lulusan SMA atau sederajat yang lulus pada tahun berjalan atau 2 tahun
sebelumnya
2. Mempunyai potensi
akademik namun terbatas karena ekonominya kurang
3. Mempunyai NISN, NPSN, dan NIK valid
4. Mempunyai Kartu KIP dan KKS yang terdata di
Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos
5. Lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru di PTN
atau PTS dengan akreditasi A atau B. Adapun prodi dengan akreditasi C
dimungkinan dengan adanya pertimbangan tertentu
Cara Daftar KIP Kuliah dengan Benar
1. Daftar akun KIP Kuliah
di Laman Remi atau klik : https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id
2. kemudian masukkan data
seperti: NIK, NPSN, NISN, dan alamat
email yang aktif
3. Jika data peserta sudah divalidasi, maka sistem KIP Kuliah akan
mengirimkan nomor
3. Kemudian buka email, lakukan pendaftaran dan
kode akses melalui alamat email yang sudah terdaftar
4. Lakukan pendaftaran hingga selesai di portal
sesuai dengan jalur yang dipilih (SNBP, SNBT, mandiri, dan lainnya)
Demikianlah cara Cara
Mendaftar KIP Kuliah yang Tidak Punya Kartu KIP, KKS, PKH dengan benar. Selamat
mencoba semoga berhasil
Belum ada Komentar untuk "Cara Mendaftar KIP Kuliah yang Tidak Punya Kartu KIP, KKS atau PKH"