Digital Talent Scholarship Kominfo Tahun 2023/2024

Digital Talent Scholarship Kominfo Tahun 2023/2024 – Bagi kalian yang tertarik di dunia digital dan ingin mengembangkan ilmunya dan meningkatkan kemampuannya bisa untuk mencoba program beasiswa yang satu ini. Jika tertarik ingin mendaftar Digital Talent Scholarship, simak berikut ini.

 
Digital Talent Scholarship Kominfo


Digital Talent Scholarship Kominfo

Digital Talent Scholarship meruapakn program beasiswa pelatihan talenta digital yang diadakan oleh Kominfo yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan, keterampilan dan daya saing SDM di bidang teknologi Informasi untuk mendukung transformasi digital dan peningkatan ekonomi digital Indonesia menuju Industri 4.0.

 

Nah, jika kalian mendalami dunia digital dan tertarik ingin mendaftar program Digital Talent Scholarship Kominfo untuk memersiapkan segala persyaratan yang telah ditentukan.

 

Adapun persyaratan dan ketentuan Digital Talent Scholarship Kominfo sebagai berikut.

 

Syarat Digital Talent Scholarship Kominfo

Berikut daftar persyaratan yang harus dipersiapakan peserta yang ingin mengikuti program Digital Talent Scholarship Kominfo diantaranya:

1. Warga Negara Indonesia (WNI)

2. Kategori Beasiswa Digital Talent Scholarship Kominfo:

a. Lulusan SMK bidang TIK

Surat Keterngan Lulus/Ijazah SMK atau direkomendasikan guru atau atasan jika seudah bekerja dengan maksimal umur 29 tahun.

b. Lulusan D3 / S1

Memiliki IPK minimal 2.75 serta memiliki surat keterangan lulus/ijazah serta direkomendasikan dosen atau atasan jika sudah bekerja dengan maksimal umur 29 tahun.

c. Pelaku Industri

Surat keterangan kerja dari perusahaan dengan maksimal umur 33 tahun.

d. ASN/PNS/TNI/POLRI

direkomendasikan atasan dengan umur maksimal 33 tahun terkecuali penugasan khusus.

 

Benefit Digital Talent Scholarship Kominfo

Bagi peserta yang mengikuti program Digital Talent Scholarship Kominfo akan mendapatkan berbagai manfaat diantaranya: beasiswa berupa program pelatihan pengembangan kompetensi digital kominfo ini juga memberikan uang saku untuk para peserta pelatihan.

 

Cara Daftar Digital Talent Scholarship Kominfo

Pendaftaran program beasiswa Digital Talent Scholarship Kominfo dilakukan secara online dan bagi yang berminat bisa klik link berikut: FORM PENDAFTARAN

 

Keahlian yang didapatkan dari program DTS sendiri merupakan keahlian yang memiliki standar nasional, jadi tunggu apalagi, segera amankan peluang kamu mengikuti Digitalent Scholarship.

 

Demikianlah informasi mengenai pendaftaran Digital Talent Scholarship Kominfo mulai dari syarat hingga cara daftarnya yang dapat dicoba bagi kalian yang mendalami di dunia digital.