Biaya Kuliah Universitas Widyatama Tahun Ajaran 2023/2024 Program D3, S1 dan S2
Biaya Kuliah Universitas
Widyatama - Universitas Widyatama merupakan Perguruan Tinggi Swasta (PTS)
ternama Bandung. Kampus ini berlokasi di Jl. Cikutra No. 204A Bandung.
Universitas Widyatama resmi berdiri pada
2 Agustus 2001 dan merupakan gabungan dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi
Bandung (STIEB), Sekolah Tinggi Teknologi Bandung Widyatama (STTW), Sekolah
Tinggi Ilmu Bahasa Bandung (STIBB), dan Sekolah Tinggi Desain Komunikasi Visual
(STDKV).
Rincian Biaya Kuliah Universitas Widyatama
Biaya kuliah di
Universitas Widyatama bervariasi tergantung pada program studi yang dipilih.
Sampai saat ini Universitas Widyatama memiliki 5 fakultas yaitu Fakultas
Ekonomi, Fakultas Teknik, Fakultas Bahasa, Fakultas Bisnis & Manajemen,
Fakultas Desain Komunikasi Visual. Tak hanya itu, Universitas Widyatama
menawarkan Program Magister Manajemen (S2) dan Program Pendidikan Profesi
Akuntansi/PPA.
Menariknya Universitas
Widyatama tak hanya dikenal di kancah nasional, tapi juga internasional karena
kerjasamanya dengan UNESCO. Hal ini membuat Universitas Widyatama ditetapkan
sebagai Regional Observatory of Information Society in Asia Pacific (ROISAP)
atau pusat penyebaran informasi untuk Asia Pasifik.
Sejauh ini Universitas
Widyatama juga anggota aktif dari South East Asia Association for Institutional
Research. Pada tahun 2005, kampus ini didapuk menjadi penyelenggara konferensi
ke lima SEAAIR di Bali.
Biaya
Kuliah Universitas Widyatama Tahun Ajaran 2023/2024 Program D3, S1 dan S2
Program
Diploma (D3) dan Sarjana S1
Uang Pembangunan Rp.
12.500.000
Dapat dicicil 24 kali/24
bulan dengan angsuran pertama minimal RpRp. 2.500.000. Apabila membayar lunas
maka akan ada potongan biaya sebesar Rp. 500.000.
Diploma
3
Uang Kuliah per Semester
Rp. 6.000.000
Uang kuliah yang
dibayarkan sudah mencakup 20 SKS (1 SKS Rp 300.000), ujian, serta praktikum.
sama seperti uang pembangunan, uang kuliah bisa dicicil setiap bulan selama 6
kali. Apabila dibayar lunas akan ada potongan Rp. 150.000.
Jika ditotal maka setiap
bulan mahasiswa harus membayar biaya kuliah senilai Rp. 1.450.000 yang sudah
meliputi cicilan uang pembangunan dan cicilan uang kuliah semester.
S1
Akuntansi dan Manajemen
Pembayaran 1 Rp. 3.000.0000
Biaya Kuliah Rp. 1.750.000 per bulan (sudah termasuk
keseluruhan biaya seperti SKS, ujian dan praktikum)
Jika dibayar lunas 1
semester akan ada potongan sebesar 3,5% dari total biaya.
S1
Teknik Industri, Sistem Informasi, Teknik Informatika
Pembayaran 1 Rp. 3.000.000
Biaya Kuliah Rp. 1.675.000
per bulan (sudah termasuk keseluruhan biaya seperti SKS, ujian dan praktikum)
Jika dibayar lunas 1
semester akan ada potongan 3,5% dari total biaya pendidikan
S1
Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik
Sipil, Bahasa Inggris, Bahasa Jepang, Desain Grafis, Perpustakaan & Sains
Informasi, Perdagangan Internasional, Produksi Film & Televisi
Pembayaran 1 Rp. 3.000.000
Biaya Kuliah Rp. 1.600.000
per bulan, (sudah termasuk keseluruhan
biaya seperti SKS, ujian dan praktikum)
Jika dibayar lunas 1
semester akan ada potongan 3,5% dari total biaya pendidikan
Magister
Manajemen (MM)
Uang Pembangunan: Rp.
9.000.000
Pembayaran 1 sebesar Rp.
4.000.000
Uang kuliah semester Rp
6.000.000
Biaya Kuliah Rp. 1.500.000
per bulan, (sudah termasuk keseluruhan
biaya seperti SKS, ujian dan praktikum)
Jika dibayar lunas 1
semester akan ada potongan 3,5% dari total biaya pendidikan
Bagi Alumni ada potongan
20% dari biaya uang pangkal
Magister
Akuntansi
Uang Pembangunan: Rp.
8.000.000
Pembayaran 1 Rp. 4.000.000
Uang kuliah semester Rp
6.000.000
Biaya Kuliah Rp. 1.500.000
per bulan, (sudah termasuk keseluruhan biaya seperti SKS, ujian dan praktikum)
Jika dibayar lunas 1
semester akan ada potongan 3,5% dari total biaya pendidikan
Bagi Alumni ada potongan
20% dari biaya uang pangkal.
Profesi
Akuntan (PPAk)
Uang Pembangunan Rp.
6.900.000
Pembayaran 1 Rp. 2.000.000
Uang kuliah semester Rp
5.300.000
Biaya Kuliah Rp. 1.300.000
per bulan, (sudah termasuk keseluruhan biaya seperti SKS, ujian dan praktikum)
Jika dibayar lunas 1
semester akan ada potongan 3,5% dari total biaya pendidikan
Bagi Alumni ada potongan
20% dari biaya uang pangkal.
Demikian tadi informasi
tentang biaya kuliah Universitas Widyatama tahun ajaran tahun ajaran 2023/2024.
Sebagai catatan biaya kuliah tadi dapat berubah sesuai dengan kebijakan kampus.
Selain pendaftaran mahasiswa baru Universitas Widyatama gelombang 3 masih
dibuka mula 3 Juli 2-23 sampai 26 Agustus 2023.
Belum ada Komentar untuk "Biaya Kuliah Universitas Widyatama Tahun Ajaran 2023/2024 Program D3, S1 dan S2"