Beasiswa Bank Indonesia (BI) Tahap II Kantor Wilayah Banten 2023 untuk Mahasiswa/i UIN SMH Banten dan UNTIRTA
Beasiswa Bank Indonesia
(BI) Tahap II Kantor Wilayah Banten – Beasiswa Bank Indonesia atau Beasiswa BI membuka
kesempatan kembali di tahun 2023 bagi mahasiswa yang sedang membutuhkan bantuan
biaya kuliah dengan program beasiswa. Tertarik ingin daftar beasiswa BI? Simak,
syarat dan tata cara daftarnya.
Beasiswa Bank Indonesia (BI)
Beasiswa Bank Indonesia
(BI) merupakan program bantuan biaya pendidikan bagi mahasiswa/i aktif untuk
jenjang S1. Program Beasiswa Bank Indonesia (BI) tahap II II Kantor Wilayah
Banten diperuntukan bagi mahasiswa/i dari UIN SMH Banten dan Mahasiswa/i
UNTIRTA.
Tertarik, segera
daftarakan diri Anda untuk menjadi salah satu penerima program Beasiswa
Bank Indonesia atau Beasiswa BI Tahap II Kantor Wilayah Banten Tahun 2023 dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
Syarat Pendaftaran Beasiswa BI
Daftara persyaratan
pendaftaran Beasiswa Bank Indonesia atau Beasiswa BI Tahap II Kantor Wilayah
Banten Tahun 2023 yang harus disiapkan pelamar, diantaranya:
1. Mahasiswa/i dari
Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin (UIN SMH) Banten dan
Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (UNTIRTA)
2. Merupakan mahasiswa
aktif program S1 yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa atau surat
keterangan aktif.
3. Tidak memiliki hubungan
keluarga yang terafiliasi oleh Bank Indonesia
4. Sekurang-kurangnya
telah menyelesaikan 40 (empat puluh) Satuan Kredit Semester (SKS) atau 3 (tiga)
semester.
5. Setiap mahasiswa
menerima beasiswa paling lama hanya 4 (empat) semester sepanjang memenuhi
kriteria yang telah ditentukan
6. Maksimal berusia 25
tahun atau belum berusia 24 tahun pada saat ditetapkan sebagai penerima
beasiswa
7. Tidak sedang menerima
beasiswa dari lembaga lain dan/atau berada dalam status ikatan dinas dari
lembaga/instansi lain
8. Bersedia untuk berperan
aktik, mengelola dan mengembangkan Generasi Baru Indonesia (GenBI) serta
berpartisipasi dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia
9. Apabila dalam periode
Beasiswa terdapat penerima beasiswa yang lulus dan atau mengalami penurunan
prestasi akademik dibawah Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) yang ditentukan, maka
pihak PTN harus mengajukan pengganti penerima Beasiswa secara tertulis kepada
Bank Indonesia hingga berakhirnya jangka waktu pemberian Beasiswa.
Persyaratan Khusus
1. Minimal IPK 3.00 skala
4.00
2. Berasasl dari keluarga
kurang mampu
3. Rekomendasi dari 1 tokoh
(akademik atau non-akademik)
4. Membuat CV dan resum
pribadi dalam bahasa Indonesia
5. Membuat Video Personal
Branding dengan durasi maksimal 3 Menit yang berisi data diri, motivasi mengikuti
seleksi beasiswa Bank Indonesia, serta pengetahuan tentang Bank Indonesia
6. Mempunyai pengalaman
menjalankan aktivitas sosial yang memiliki dampak kebermanfaatan bagi
masyarakat.
Dokumen Persyaratan Beasiswa BI
1. Pendaftaran dilakukan
pada link https://bit.ly/PendaftaranBeasiswaBI-WilayahBanten
2. Scan/foto kartu
identitas KTP/KTM) yang masih berlaku
3. Scan/foto Kartu/Lembar
Hasil Studi (KHS)
4. Surat Keterangan Tidak
Mampu (SKTM) dari Kelurahan setempat
5. Resume pribadi dan
motivation letter dalam bahasa indonesia
6. Video personal branding
durasi maksimal 3 menit
7. Surat rekomendasi dari
1 tokoh akademik/non-akademik
8. Scan/foto berkas
prestasi lainnya (sertifikat penghargaan, magang partisipasi kegiatan)
9. Pas foto 3x4
Tata Cara Daftar Beasiswa BI
Pendaftaran Beasiswa BI
Tahap II Kantor Wilayah Banten Tahun 2023 dilakukan secara online mulai 5 s/d 9
September 2023 dan bagi peserta yang sudah siap silakan daftarkan diri atau
klik link berikut: FORM PENDAFTARAN BEASISWA BI WILAYAH PROV. BANTEN
Timeline Pendaftaran
1. Pendaftaran Secara
Mandiri (Online): 05 – 09 September 2023
2. Seleksi Administrasi
beasiswa BI : 10 September 2023
3. Verifikasi dan Validasi
Berkas Oleh Universitas: 11 – 12 September 2023
4. Pengumuman Hasil
Seleksi Administrasi Beasiswa BI: 13 September 2023
5. Tes Pengetahuan
(Online): 14 September 2023
6. Interview/Wawancara
Beasiswa BI : 18 – 19 September 2023
7. Pengumuman Penerima Beasiswa
BI Tahap II Kantor Wilayah Banten Tahun 2023: 20 September 2023
Untuk informasi lengkapnya
tentang pendaftaran Beasiswa BI Tahap II Kantor Wilayah Banten Tahun 2023 bisa kunjungi laman atau media sosial resminya di.
Instagram :
@bank_indonesia_banten
Demikianlah informasi Beasiswa
BI Tahap II Kantor Wilayah Banten Tahun 2023 untuk mahasiswa/i UIN SMH Banten dan
UNTIRTA yang dapat di coba.
Belum ada Komentar untuk "Beasiswa Bank Indonesia (BI) Tahap II Kantor Wilayah Banten 2023 untuk Mahasiswa/i UIN SMH Banten dan UNTIRTA"