Pendaftaran Beasiswa IISMA 2024 / 2025 Resmi Dibuka - Cek Syarat dan Tata Cara Daftarnya untuk Mahasiswa Program Sarjana (S1)

Beasiswa IISMA 2024 / 2025 Resmi Dibuka - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) setiap tahunnya begitu juga di tahun 2024 / 2025.


Pendaftaran Beasiswa IISMA


Tertarik ingin mendaftar program beasiswa IISMA? Simak, syarat dan tata cara daftarnya.

 

Beasiswa IISMA (Indonesian International Student Mobility Awards) 2024 / 2025

IISMA adalah Indonesian International Student Mobility Awards yang merupakan program beasiswa Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bagi mahasiswa Indonesia untuk berkesempatan belajar di perguruan tinggi luar negeri ternama selama satu semester atau selama 4—6 bulan.

 

Tertarik, segera daftarakan diri Anda untuk menjadi salah satu penerima Beasiswa IISMA (Indonesian International Student Mobility Awards) dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

 

Persyaratan Beasiswa IISMA

Daftar persyaratan pendaftaran Beasiswa IISMA (Indonesian International Student Mobility Awards) yang harus dipersiapkan peserta, diantaranya:

1. Pelamaran merupakan mahasiswa aktif jenjang S1 di PTN di bawah naungan Kemendikbudristek selama proses pendaftaran dan program berlangsung.
2. Warga negara Indonesia (WNI) berstatus menetap di Indonesia dan tidak memiliki status berkewarganegaraan ganda.
3. Pelamar merupakan mahasiswa yang sedang kuliah di semester 4 maupun 6 jenjang S1 ketika saat mendaftar.
4. Usia pelamar maksimal 23 tahun pada bulan Juli di tiap tahun program berlangsung.
5. IPK pelamar minimal 3.0 (dari 4.0) dibuktikan dengan transkrip akademik terakhir.
6. Nilai sertifikasi bahasa Inggris IELTS - 6.0, TOEFL iBT - 78, atau Duolingo English Test - 100. Klik aturan sertifikasi di sini
7. Tidak pernah mengambil cuti semester selama berkuliah.
8. Tidak pernah berpartisipasi dalam kegiatan mobilitas internasional secara fisik, termasuk 9. Summer/Winter Program, Internship, Exchange, Credit Mobility, Sit-in, maupun dual/double degree selama berkuliah.
10. Dinominasikan oleh wakil rektor bidang akademik dari kampus masing-masing.
11. Tidak menerima biaya hidup/tunjangan hidup dari Kemendikbudristek dan Lembaga 12. 13. Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) selama mengikuti program IISMA.

 

Benefit Beasiswa

Cakupan beasiswa IISMA sendiri meliputi biaya pendaftaran dan pendidikan, asuransi kesehatan, biaya tunjangan hidup, biaya penerbangan dan visa.

 

Tata Cara Daftar Beasiswa IISMA

Pendaftaran Beasiswa IISMA (Indonesian International Student Mobility Awards) dilakukan secara online dan untuk waktu pendaftarannya sekitar bulan Februari hingga Maret. Bagi yang berminat ingin mendaftar Beasiswa IISMA tahun 2024 bisa mempersiapkan segala persyaratan dan ketentuan yang berlaku.

 

Untuk informasi pendaftaran program Beasiswa IISMA bisa kunjungi laman resminya atau klik panduan pendaftarannya : PANDUAN BEASISWA IISMA

 

Official Accounts

Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat
Sekretariat Jenderal
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi

Laman: kemdikbud.go.id    
Twitter: twitter.com/Kemdikbud_RI
Instagram:/kemdikbud.ri
Facebook: facebook.com/kemdikbud.ri
Youtube: KEMENDIKBUD RI
Pertanyaan dan Pengaduan: ult.kemdikbud.go.id

 

Demikianlah informasi Beasiswa IISMA (Indonesian International Student Mobility Awards) yang dapat dijadikan referensi bagi kamu yang ingin mendaftar program beasiswa IISMA.