Rincian Biaya Kuliah Universitas Dinamika Bangsa Tahun Ajaran 2023/2024
Biaya Kuliah Universitas
Dinamika Bangsa Tahun Ajaran 2023/2024 - Universitas Dinamika Bangsa atau biasa
disebut Unama adalah salah satu perguruan tinggi swasta di Jambi yang belum
lama berdiri. Meski baru didirikan pada 23 Januari 2020 lalu, tapi Universitas
Dinamika Bangsa adalah universitas swasta terbesar yang ada di Provinsi Jambi.
Rincian Biaya Kuliah Universitas Dinamika Bangsa
Awalnya Universitas
Dinamika Bangsa merupakan penggabungan dari dua institusi yaitu STIKOM Dinamika
Bangsa dan AKAKOM Stephen Jambi. Dua Institusi tadi sepakat bergabung dan
membentuk Universitas Dinamika Bangsa (Unama) Jambi.
Biaya kuliah Universitas
Dinamika Bangsa Jambi cukup terjangkau meskipun berstatus sebagai PTS. Besaran
biaya yang dibebankan pada mahasiswa tergantung pada program studi yang
dipilih. Saat ini Universitas Dinamika Bangsa menyelenggarakan beberapa
fakultas dan sejumlah program studi yaitu:
Fakultas Ilmu Komputer
Program Studi
D3 Manajemen Informatika
D3 Komputerisasi Akuntansi
S1 Teknik Informatika
S1 Sistem Komputer
S1 Sistem Informasi
Fakultas Ilmu Manajemen
dan Bisnis
Program Studi
S1 Manajemen
S1 kewirausahaan
Program Pascasarjana
Program Studi
S2 Magister Sistem
Informasi
Rincian Biaya Kuliah Universitas Dinamika Bangsa Tahun Ajaran 2023/2024
Teknik Informatika
Kelas Pagi: Rp 4.425.000
Kelas Malam: Rp 5.925.000
Sistem Informasi
Kelas Pagi: Rp 4.425.000
Kelas Malam: Rp 5.925.000
Sistem Komputer
Kelas Pagi: Rp 4.425.000
Kelas Malam: Rp 5.925.000
Manajemen
Kelas Pagi: Rp 3.925.000
Kelas Malam: Rp 5.425.000
Kewirausahaan
Kelas Pagi: Rp 3.925.000
Kelas Malam: Rp 5.425.000
Ada beberapa potongan
biaya untuk uang pembangunan dengan ketentuan sebagai berikut:
Mahasiswa Program Studi S1
Sistem Komputer akan mendapat potongan uang pembangunan sebesar 50 % jika
mendaftar lewat jalur Quick Study dan Reguler
Mahasiswa Program Studi S1
Sistem Komputer dengan jalur Ranking saat mendaftar akan menerima potongan uang
pembangunan sebesar:
100% bagi Peringkat 1 - 3
75% bagi Peringkat 4 - 10
Mahasiswa Program Studi S1
Manajemen dan S1 Kewirausahaan dengan jalur Ranking saat mendaftar akan
menerima potongan uang pembangunan sebesar:
100% jika Peringkat 1 - 3
Demikian informasi tentang
Biaya Kuliah Universitas Dinamika Bangsa Tahun Ajaran 2023/2024.
Belum ada Komentar untuk "Rincian Biaya Kuliah Universitas Dinamika Bangsa Tahun Ajaran 2023/2024"