Pendaftaran Beasiswa Kukar Idaman Tahap II Tahun 2023 Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara
Beasiswa Kukar Idaman Tahap
II 2023 dibuka kembali untuk pelajar hingga mahasiswa asli Kutai Kartanegara
yang sedang membutuhkan bantuan biaya pendidikan. Tertarik ingin mendaftar
program beasiswa Kukar Idaman II dari Pemerintah Kabupaten Kukar? Simak syarat
dan tata cara pendaftarannya.
Beasiswa Kukar Idaman Tahap II Kutai Kartanegara
Program beasiswa Kukar
Idaman Tahap II merupakan program beasiswa yang diperuntukan bagi mahasiswa
asli Kutai Kartanegara yang berasal dari Pemerintah Kabupaten.
Program ini bukan hanya
untuk pelajar atau mahasiswa mahasiswa saja, namun juga bagi Tenaga Pendidik
Khusus Warga Kutai Kartanegara.
Syarat Beasiswa Kukar Idaman Tahap II Tahun 2023
Mengutif dari situs resmi
milik Kabupaten Kukar, berikut persyaratan yang harus dipersiapkan bagi
mahasiswa yang ingin mengikuti program beasiswa Kukar Idaman Tahap II 2023
diantaranya:
1. Foto Berwarna dalam
Bentuk JPG.
2. Surat Keterangan
(Suket) masih aktif kuliah dan ditanda tangani oleh pihak yang berwenang
3. Surat Pernyataan bukan
sebagai PNS/TNI/POLRI, Karyawan Perusahaan BUMN/BUMD/Swasta (Bermaterai)
4. Surat Pernyatan sedang
tidak menerima program beasiswa dari pihak lain (Bermaterai)
5. Kartu Mahasiswa atau
Surak Keteranga dari perguruan tinggi
6. E-KTP Kabupaten Kutai
Kartanegara
7. Kartu Keluarga (KK)
Kabupaten Kutai Kartanegara
8. Buku Tabungan BPD Kaltimtara atau BRI
(Status aktif)
9. Akreditasi Perguruan
Tinggi minimal B dan/atau program studi minimal berakreditasi B (Baik Sekali).
10. IPK Minimal 3,00 Bagi
Mahasiswa D4/S1 ( Transkrip nilai akademik).
11. Surat Pernyataan
Keabsahan Dokumen (Bematerai)
Program
Beasiswa Kukar Idaman Tahap II
1. Beasiswa Kerjasama
a. Beasiswa Tematik
b. Beasiswa Santri Lanjut
ke Perguruan Tinggi.
2. Beasiswa Stimulan
a. Beasiswa Prestasi
Akademik
b. Beasiswa Prestasi Non
Akademik
c. Beasiswa Yatim Piatu
Tata Cara Pendaftaran Beasiswa Kukar Idaman Tahap II Tahun 2023
Pendaftaran program beasiswa
Kukar Idaman Tahap II Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara 2023 di lakukan
secara online. Jika kamu memiliki kualifikasi dan ingin mendaftar program
beasiswa yang satu ini bisa langsung klik ling pendaftaran berikut ini: FORM PENDAFTARAN BEASISWA KUKAR IDAMAN TAHAP II 2023
Timeline
Pendaftaran : Pendaftaran Beasiswa Kukar Idaman Tahap
II Tahun 2023 di buka hingga 31 Oktober 2023
Official
Accounts
Bagi yang masih ada
pertanyaan seputar program Beasiswa Kukar Idaman Tahap II bisa langsung
kunjungi laman resmi dan hubungi kontak yang tersedia.
Website: beasiswa.kukarkab.go.id
Demikianlah informasi
terkait pendaftaran program Beasiswa Kukar Idaman Tahap II 2023 mulai dari
syarat hingga tata cara pendaftarannya yang bisa kamu coba.
Belum ada Komentar untuk "Pendaftaran Beasiswa Kukar Idaman Tahap II Tahun 2023 Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara"