Pendaftaran Beasiswa Lead The Future Scholarship Batch 3 Tahun 2023 Pelajar dan Mahasiswa : Cek Syarat dan Tata Cara Daftarnya!

Pendaftaran beasiswa Lead The Future Scholarship Batch 3 Tahun 2023 membuka kesempatan kembali bagi pelajar hingga mahasiswa yang saat ini sedang membutuhkan bantuan biaya pendidikan. Tertarik ingin mencoba, simak syarat dan tata cara daftarnya.

 


Beasiswa Lead The Future Scholarship Batch 3 Tahun 2023

Beasiswa Lead The Future Scholarship merupakan program beasiswa yang diberikan untuk jenjang pelajar SMA SMK Sederajat dan mahasiswa mulai dari jenjang D1 D2 D3 D4 serta S1.


program ini memfasilitasi peserta dalam mempersiapkan diri menjadi pemimpin masa depan melalui program berkelanjutan. Perlu diketahui, program beasiswa ini terdiri dari dua ketegori yang bisa anda coba yaitu

1. Jenjang Perguruan Tinggi (Mahasiswa D3/D4/S1)

2. Jenjang Sekolah Menengah Atas (Siswa SMA/SMK/MA Sederajat)

 

Menariknya lagi, penerima program Beasiswa Lead The Future Scholarship Batch 3 Tahun 2023 akan mendapatkan berbagai manfaat diantaranya:

 

SMA

1. Dukungan dana sebesar Rp. 3.000.000 selama satu semester

2. Group Coaching

3. Self Leadership Bootcamp

4. Pemimpin 1on1 Intensive Mentorship Program (Top 30)

5. Kesempatan untuk menjadi bagian dari tim Pemimpin.id

6. Jejaring dari seluruh Indonesia

7. E-certificate Awardee (Top 200)

 

Kuliah

1. Dukungan dana sebesar Rp. 5.000.000 selama satu semester

2. Group Coaching

3. Bootcamp Leadership Fellows (Self Leadership & Project Based Learning Bootcamp) (Top 50)

4. Pemimpin 1on1 Intensive Mentorship Program (Top 50)

5. Kesempatan untuk menjadi bagian dari tim Pemimpin.id

6. Jejaring dari seluruh Indonesia

7. E-certificate Awardee (Top 200)

 

 

 

Bagi yang ingin menjadi salah satu penerima Beasiswa Lead The Future Scholarship Batch 3 Tahun 2023 segera daftarkan diri Anda dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

 

Persyaratan Beasiswa Lead The Future Scholarship

Daftar pesrayaratan Beasiswa Lead The Future Scholarship Batch 3 Tahun 2023 yang harus dipersiapkan bagi pelamar:

Syarat Umum

1. Warga Negara Indonesia

2. Siswa SMA/K/MA Sederajat

3. Mahasiswa D3/D4/S1

4. Tidak ada syarat minimal nilai rapor/IPK

5. Diperkenankan untuk semua siswa/mahasiswa termasuk yang sudah menerima beasiswa lain

 

Persyaratan Pendaftaran

1. Follow akun @pemimpin.indonesia, @leadthefest dan @paragon.id

2. Share poster dan caption ke 6 grup, bebas memilih grup Whatsapp, Telegram, atau Line yang memiliki minimal 10 anggota grup

3. Like, comment dan mention 5 orang teman kamu di postingan poster @pemimpin.indonesia

4. Repost postingan poster Lead The Future Scholarship Batch 3 ke Instagram Story kamu (wajib akun utama)

5. Memposting twibbon di Intagram Feeds kamu (wajib akun utama)

6. Tautan akses twibbon, poster dan caption Lead The Future Scholarship Batch 3 https://bit.ly/ltfs3-kit

 

Cara Daftar Beasiswa Lead The Future Scholarship Batch 3 Tahun 2023

Pendaftaran program Beasiswa Lead The Future Scholarship Batch 3 Tahun 2023 dilakukan secara online mulai tanggal 24 oktober – 3 November 2023. Bagi yang berminat berikut link pendaftarannya

SMA : https://bit.ly/ltfscholarship3-sma

Kuliah: https://bit.ly/ltfscholarship3-kuliah

Demikianlah informasi mengenai pendaftaran Beasiswa Lead The Future Scholarship Batch 3 Tahun 2023 yang dapat kamu coba. informasi selengkapnya bisa kunjungi media sosial resminya.

Instagram: @pemimpin.indonesia