Cara Daftar dan Mendapatkan Beasiswa Cendekia Baznas Al-Azhar Mesir dan Timur Tengah 2023 2024

Cara Daftar dan Mendapatkan Beasiswa Cendekia Baznas Al-Azhar Mesir dan Timur Tengah - Kabar gembira bagi yang sedang membutuhkan bantuan beasiswa 2024 untuk mahasiswa yang sedang kuliah di Al-Azhar Mesir dan Timur Tengah dengan syarat dan ketentuan berlaku.

 


Beasiswa Cendekia Baznas Al-Azhar Mesir dan Timur Tengah

Beasiswa Cendekia BAZNAS Al-Azhar dan Timur Tengah adalah program beasiswa pendidikan yang diperuntukan bagi mahasiswa aktif di Universitas Al- Azhar Mesir tingkat 1-4 dan mahasiswa aktif di negara timur tengah lainnya yang tersebar di 6 negara yaitu Maroko, Oman, Qatar, Tunisia, Turki dan Yordania.

 

Penerima akan mendapatkan berbagai manfaat diantaranya:  Bantuan uang saku sebesar Rp1.000.000/bulan selama maksimal 2 tahun, Pembinaan dari BAZNAS, PPMI Mesir dan OIAA, Seragam PDH

Segera daftarkan diri Anda untuk menjadi salah satu penerima program Beasiswa Cendekia BAZNAS Al-Azhar dan Timur Tengah dengan syarat yang telah ditentukan.

 

Persyaratan Beasiswa Cendekia BAZNAS Al-Azhar dan Timur Tengah

Cara Daftar dan Mendapatkan Beasiswa Cendekia Baznas Al-Azhar dan Timur tengah pelamar wajib mempersiapkan persyaratannya yang diantarana:

1. Pas Foto

2. Formulir Pendaftaran

3. Surat Keterangan Aktif (isbat qayyid) dari Kampus / Kartu Tanda Mahasiswa yang masih berlaku

4. Transkip Nilai Terakhir dengan Predikat Mumtaz atau Jayyid Jiddan. Bagi mahasiswa tingkat 1 bisa menggunakan Tadarruj Dirosi

5. Foto KTP

6. Foto Kartu Keluarga

7. Ijazah SMA /Sederajat

8. Surat Rekomendasi dari Tokoh Masyarakat

9. Surat Pernyataan

10. Surat Persetujuan Orang Tua

11. Esai yang berjudul “Kuliah di Al-Azhar atau Timur Tengah dan Rencana Pasca Lulus”

12. Melampirkan Foto Bukti Prestasi berupa Piala atau Sertifikat (jika ada)

 

Cara Daftar Beasiswa Cendekia BAZNAS Al-Azhar dan Timur Tengah

Pendaftaran program beasiswa Beasiswa Cendekia BAZNAS Al-Azhar dan Timur Tengah dilakukan secara online mulai 11 Desember s/d 30 Desember 2023.

 

Langkah 1

Bagi yang berminta dan ingin mendapatkan Beasiswa Cendekia BAZNAS Al-Azhar dan Timur Tengah bisa klik link berikut:


bit.ly/formulirbcbalazhar-timteng2023

 

Langkah 2:
Peserta mendaftar dengan mengisi dan mengunggah (upload) berkas pendaftaran di :

bit.ly/daftar-bcbalazhar-timteng2023

 

Demikianlah informasi cara daftar dan mendaptkan beasiswa Beasiswa Cendekia Baznas Al-Azhar Mesir dan Timur Tengah Tahun 2023 dan informasi selngkapnya bisa kunjungi media sosial resminya

Instagram @beasiswabaznasri.