Cara Cek Pengumuman Nama-nama Penerima Beasiswa LPDP Tahun 2024
Cara Cek Pengumuman Penerima Beasiswa
LPDP – Simak tata cara cek pengumuman
penerima program beasiswa LPDP tahun 2024
yang dinyatakan lolos administrasi, apakah namamu tercantum?
Cara Cek Pengumuman Nama-nama Penerima Beasiswa LPDP Tahun 2024
Pengumuman hasil seleksi subtansi
beasiswa LPDP tahun 2024 tahap pertama dapat dilihat melalui akun resmi
pendaftaran masing-masing peserta yang dapat diakses melalui link berikut: https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/.
Bagi yang belum memahami
langkah-langkah untuk melihat hasil pengumuman beasiswa LPDP, berikut alurnya:
Alur Cek Pengumuman Beasiswa LPDP
Berikut cara untuk
mengeceknya nama-nama penerima beasiswa LPDP:
1. Buka browser melalui HP ataupun
komputer di link: https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id
2. Kemudian, login dengan memasukan
alamat email dan password
3. Nantinya akan muncul informasi
pengumuman kelulusan seleksi
Bagi peserta yang dinyatakan belum
lolos seleksi beasiswa LPDP, tentunya jangan berkecil hati karena masih ada
peluang untuk mendaftarkan diri kembali di program beasiswa LPDP tahap kedua.
Pendaftaran program beasiswa LPDP tahap
kedua dapat dilakukan secara online dengan alur sebagai berikut:
Prosedur Pendaftaran
1. Melakukan pendaftaran online di
laman beasiswalpdp.kemenkeu.go.id.
2. Mengunggah semua dokumen persyaratan
di aplikasi pendaftaran.
3. Melakukan submit di aplikasi
pendaftaran sehingga mendapatkan kode registrasi peserta seleksi beasiswa LPDP.
Demikianlah cara cek pengumuman nama-nama penerima beasiswa LPDP yang dapat Anda coba.
Belum ada Komentar untuk "Cara Cek Pengumuman Nama-nama Penerima Beasiswa LPDP Tahun 2024"